Rabu, 10 Maret 2010

PPL 3 Kecamatan Hari Ini Dilantik

PURBALINGGA - Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) di tiga kecamaran hari ini dilantik. Mereka adalah  petugaspengawas pemilu yang bertugas di wilayah kecamatan Kaligondang, Pengadegan dan kecamatan Rembang. Sebelumnya Senin 9 Maret, telah dilantik dan diberi pembekalan bagi PPL di wilayah kecamatan Bukateja, Kejobong dan Kemangkon.
Anggota Panwas Pemilukada Purbalingga Akmat Lutfi membenarkan, setiap harinya PPL di tiga kecamatan dilantik sekaligus diberi pembekalan. Pembekalan ini terkait tugas dan tanggungjawab mereka selaku penyelenggara pemilukada.
Dijelaskan Akmal, tugas PPL tidak jauh berbeda dengan Panwas, hanya wilayahnya lebih kecil, yakni desa atau kelurahan.
Akmal Lutfi mengungkapkan, tugas PPL tidak saja pada hari pencoblosan, namun semua tahapan pelaksanaan pemulikada, termasuk menerima dan meneruskan laporan pelanggaran. Sementara dari perkembangan di KPUD Purbalingga, mulai kemarin (9/3) merupakan tahapan pemeriksaan kesehatan bagi bakal calon bupati/wakil bupati. Pasangan Bambang Budi Suryono (BBS) – Wijaya melakukan  pemeriksa di hari pertama kemarin, Rabu siang (10/3) Tim Kesehatan RSUD Purbalingga melakukan pemeriksaan kesehatan bagi pasangan Heru Sudjatmoko – Sukento Ridho, sedangkan pasangan bakal calon bupati/wakil bupati Singgih – Setyaningrum akan diperiksa kesehatannya besok (11/3).(Umang-RSP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar