Selasa, 23 Februari 2010
Bupati Buka Popda dan Pekan Seni Pelajar
BUPATI BUKA PEKAN OLAHRAGA DAERAH DAN PEKAN SENI PELAJAR
PURBALINGGA - Bupati Drs H Triyono Budi Sasongko M Si membuka pekan olahraga daerah (POPDA) dan Pekan Seni Pelajar tingkat Kabupaten Purbalingga. Pembukaan yang ditandai dengan pelepasan balon, disaksikan wakil bupati, ketua DPRD H Tasdi SH dan Unsur Muspida, berlangsung di GOR Guntur Daryono Selasa pagi (23/2).
Dalam sambutannya Bupati Triyono mengatakan, kegiatan Popda dan Pekan Seni merupakan kegiatan positif untuk memacu prestasi dan kreatifitas siswa. Diharapkan para atlit dan artis dapat menunjukan kebolehannya, yang pada akhirnya mampu mengharumkan nama kabupaten Purbalingga.
Bupati Triyono menjelaskan, pemerintah kabupaten Purbalingga selama ini sangat peduli dengan kegiatan olahraga dan seni. Bahkan pembangunan GOR Guntur Daryono ini merupakan, salah satu wujud kepedulian pemkab terhadap dunia olahraga.
Sementara ketua Panitia Popda dan Pekan Seni Pelajar, Iskak menuturkan, maksud diselenggarakannya kegiatan tersebut adalah untuk memberikan kesempatan kepada para pelajar dan peserta didik untuk mengembangkan bakatnya dibidang olahraga dan seni.
Sedangkan tujuanya, untuk meningkatkan mutu pendidikan melalui olahraga dan seni, serta sebagai ajang evaluasi terhadap pembinaan olahraga dan seni di sekolah-sekolah se kabupaten Purbalingga. Termasuk sebagai sarana memupuk, memelihara dan menggalang rasa persatuan dan kesatuan di kalangan pelajar.
Popda dan Pekan seni pelajar SD, SMP, dan SM ini akan berlangsung mulai hari ini (Selasa 23/2) sampai Rabu 3 Maret 2010. dengan cabang yang dilombakan meliputi atletik, renang, bulu tangkis, bola voli, sepak bola, sepak takraw, tenis meja, tenis lapangan, catur, karate, pencak silat, bola basket dan taek kwondo.
Sedangkan dalam pekan seni, yang dilombakan meliputi, seni tari, macapat, seni lukis, poster, karawitan, paduan suara, vocal grup, dan geguritan.(Umang-RSP)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar